
Amanat.news – Dewan Pimpinan Wilayah Partai Amanat Nasional (DPW PAN) Jawa Timur berkunjung ke Pimpinan Daerah Muhammadiyah ( PDM) Kabupaten Banyuwangi, Senin (5/6/2023)
Rombongan PAN Jatim dipimpin langsung oleh Ketua DPW PAN Jatim Ahmad Rizki Sadig. Ia didampingi Achmad Rubaie (ketua harian), Husnul Aqib (sekretaris), dan Malik Effendi (wakil ketua).
Para pengurus DPD PAN Banyuwangi juga turut mendampingi. Nampak Ketua DPD PAN Banyuwangi Juwaini dan Ketua Harian DPD PAN Banyuwangi Danu Budiono.
Menurut pantauan Seblang.com, kedatangan jajaran pengurus PAN Jatim disambut baik oleh jajaran pengurus PDM. Gelak tawa mewarnai diskusi, meskipun kritik dan masukkan untuk PAN juga diberikan oleh para kader Muhammadiyah.
Selain pengurus PDM dan PDA (Pimpinan Daerah Aisyiyah), ikut dalam pertemuan tersebut seluruth organisasi otonom (ortom) Muhammadiyah Banyuwangi. Ada Pemuda Muhammadiyah, Nasyiatul Aisyiyah, Tapak Suci, Hisbul Waton, Ikatan Pelajar Muhammadiyah, dan Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah.
“Alhamdulilah, semoga silaturahmi ini terus terjalin baik dan kami Keluarga besar Muhammadiyah sangat menyambut baik kader kader PAN yang sudah merajut silaturahmi, diskusinya sangat baik sekali,” ujar Sekretaris PDM Banyuwangi, Mufti Syafi’i.
Ketua DPW PAN Jatim Ahmad Rizki Sadig mengatakan, pihaknya tidak memungkiri bahwa PAN lahir dari rahim Muhammadiyah. Maka ia berharap silaturahmi terus terjalin antara PAN dan Muhammadiyah Banyuwangi sehingga terwujud sinergitas baik.
“Kalau ada perwakilan di DPRD Kabupaten sampai DPR RI pastinya usulan-usulan Muhammadiyah akan kami ajukan di Senayan sana, Dan mungkin ada kader Muhammdiyah jadi Caleg PAN akan kita beri slot sampai duduk menjadi anggota legislatif,” jelasnya.
Di penghujung acara jajaran Pimpinan Daerah Muhammadiyah memberikan sebuah buku berjudul “Anekdot Tokoh Tokoh Muhammadiyah” yang diterima langsung oleh ketua PAN Jatim. HK