
Amanat.news – DPD PAN Kabupaten Lumajang membagikan bingkisan dan tali asih kepada anak-anak yatim piatu, Minggu (21/11/2021). Sebuah bentuk kemanfaatan dan perhatian PAN Lumajang kepada masyarakat, terutama mereka yang terdampak pandemi Covid-19.
“Ini adalah bentuk perhatian kami di tengah situasi pandemi saat ini terutama kepada masyarakat terdampak. PAN Lumajang berupaya paling terdepan dalam memperhatikan kondisi masyarakat,” kata Ketua DPD PAN Lumajang, Kemas Iskandar.
Pembagian bingkisan dan tali asih dilaksanakan di kediaman salah satu warga Desa Kebonsari, Kecamatan Sumbersuko, Kabupaten Lumajang. Bingkisan berupa makanan ringan, susu, dan sejumlah uang itu diberikan kepada 34 anak yatim piatu yang hadir.
Selain Kemas, beberapa pengurus DPD PAN Kabupaten Lumajang turut hadir dalam acara tersebut. Antara lain Dudik Kurniadi (sekretaris), Syaifudin (bendahara dan anggota DPRD Lumajang), Faisol Salim (ketua POK), Mashuri (ketua Bappilu), dan Evie Yustikarini (sekretaris PUAN).
Menurut Kemas, kegiatan berbagi bingkisan kepada anak yatim ini merupakan bagian dari gerakan Tebar 9900 Kebaikan yang dicanangkan DPW PAN Jatim. Juga untuk memaknai ulang tahun ke-23 PAN dan Maulid Nabi Muhammad, serta membumikan tiga hal utama dari semangat DPD PAN Lumajang.
“Bermanfaat bagi rakyat, bermanfaat bagi partai dan bermanfaat bagi pengurus partai,” jelas sarjana ilmu politik lulusan Universitas Airlangga itu.
Tiga semangat tersebut, jelas Kemas, akan menumbuhkan simbiosis mutualisme, hubungan yang saling menguntungkan antara PAN dan masyarakat. Sehingga, salah satu dampak positifnya adalah target elektoral PAN Lumajang di Pemilu mendatang bisa diraih.
“PAN Lumajang optimis di Pemilu nanti. Insyaallah, kami akan berupaya secara optimal untuk mengembalikan kursi DPRD dalam satu fraksi,” tegas Kemas. HK