
Amanat.news – Ketua DPW PAN Jawa Timur, Ahmad Rizki Sadig, melakukan kunjungan silaturahmi idul fitri ke Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa, Senin (9/5/2022). Suguhan wedang korona, rawon, soto, dan nasi campur, melengkapi kehangatan pertemuan dua tokoh masyarakat Jawa Timur ini.
Khofifah menerima Rizki di bangunan pendopo yang terletak pinggir Kali Mas, belakang Gedung Negara Grahadi. Rizki datang ditemani relasi akrab Khofifah yang juga anggota F-PAN DPRD Jawa Timur, Ahmad Basuki Babussalam.
“Sebelum ngobrol serius, Bu Gubernur bercerita soal pengelolaan Kali Mas yang semakin hari semakin baik. Memang perlu koordinasi dengan pemerintah pusat dan kota untuk mengeruk dan membersihkan,” demikian Basuki menggambarkan pertemuan itu.
“Tapi alhamdulillah, dengan koordinasi yang baik, kualitas Kali Mas semakin baik. Sehingga bisa jadi ruang mengenang sejarah bahwa Kali Mas adalah urat nadi ekonomi pada jaman dahulu hingga hari ini,” lanjut Basuki menirukan ucapan Gubernur.
Obrolan kemudian berkembang serius. Di tengah obrolan datang suguhan khas Grahadi, wedang korona. Minuman hangat ini merupakan olahan berbagai macam rempah yang diyakini bisa meningkatkan stamina dan daya tahan tubuh.
“Wedang ini semacam wedang pokak, minuman rempah yang sudah dikenal di beberapa daerah di Jawa Timur. Menjadi suguhan wajib di Grahadi sejak ada virus corona,” jelas Basuki.
Seperti suguhannya, pembicaraan antara kepala daerah dan ketua partai itu juga banyak terkait dampak pandemi virus yang selama dua tahun melanda negeri ini. Bahwa Pandemi Covid-19 telah melumpuhkan banyak lini kehidupan masyarakat, terutama sektor ekonomi.
Gubernur mengungkapkan, pelbagai upaya telah dilakukan Pemprov Jawa Timur untuk membangkitkan kembali sektor ekonomi sambil menekan angka penyebaran Covid-19. Menanggapi itu, Rizki mengatakan bahwa PAN Jatim berkomitmen mendukung upaya-upaya tersebut.
Menurut Rizki, momentum lebaran penting dijadikan ruang untuk membuat Jawa Timur bangkit. Dua tahun masa pandemi adalah waktu yang cukup untuk melakukan instropeksi.
“Kita punya ruang yang sangat cukup untuk merenung, untuk memetakan semua potensi keunggulan Jawa Timur,” ucap Rizki seperti ditirukan Basuki.
“Karena itu, berakhirnya pandemi yang ditandai dengan kembali aktifnya masyarakat dalam bidang ekonomi, sosial, pendidikan dan berbagai sektor kunci yang lain, harus kita jadikan momentum untuk Jawa Timur bangkit,” lanjut Rizki.
Legislator Komisi I DPR RI itu memaparkan, dalam sejarah pembangunan, Jawa Timur selalu menjadi penopang kebangkitan Indonesia Timur. Jawa Timur seringkali menjadi tolok ukur, kalau Jawa Timur berkembang, maka semua wilayah Indonesia Timur akan tertarik untuk berkembang.
“Ditambah dengan Jawa Timur yang menjadi poros ekonomi bagi Indonesia Timur, semua itu harus menjadi penguat semangat mendorong kebangkitan Jawa Timur,” jelasnya.
Kepada Khofifah Rizki mengatakan akan mendorong semua jejaring Partai Amanat Nasional untuk kebangkitan Jawa Timur paska pandemi. Rizki akan mengajak semua warga PAN bergerak menyukseskan semua program Gubernur Khofifah tersebut.
“Kita akan dorong pimpinan dan kader yang ada di struktur pemerintah pusat untuk memberikan dukungan dan dorongan melalui kebijakan alokasi anggaran, untuk menyukseskan Jawa Timur bangkit,” ungkap Rizki.
Khofifah, ungkap Basuki, mengapresiasi apa yang disampaikan Rizki. Ia mengucapkan terimakasih kepada pimpinan dan keluarga besar PAN yang sudah bersinergi dan mendorong kebangkitan Jawa Timur. Menurutnya, sinergi semua anak bangsa untuk kemajuan bangsa adalah wujud komitmen menjaga negeri ini.
“Semua perkenan putra-putri terbaik bangsa untuk memajukan negeri ini harus kita sambut dengan baik. Karena itu Pemerintah Jawa Timur siap bersinergi untuk memaksimalkan ikhtiar Jawa Timur bangkit yang didorong oleh PAN,” kata Khofifah.
Di tengah diskusi, Khofifah dan Rizki sempat menyapa warga yang sedang berwisata perahu di Kali Mas. Kebetulan loket atau titik awal pemberangkatan perahu berada persis di seberang pendopo belakang Grahadi. HK