
Amanat.news – Prestasi kembali diraih Wakil Ketua DPW PAN Jawa Timur, Agus Maimun. Setelah minggu lalu mendapat penghargaan Jer Basuki Mawa Bea dari Pemprov Jatim, Selasa (15/11/2022) ini ia kembali terpilih sebagai Ketua Karang Taruna Jawa Timur.
Tokoh muda yang biasa dipanggil AM oleh para koleganya itu terpilih dalam acara Temu Karya Daerah (TKD) yang diadakan di Hotel Samator, Surabaya. Para peserta TKD memilih Agus secara aklamasi untuk memimpin Karang Taruna Jatim periode 2022 – 2027.
Setelah terpilih, Agus yang juga menjabat Ketua Pengprov ABTI Jatim itu menyatakan akan segera menjalankan sejumlah progam prioritas Karang Taruna Jatim. Di antaranya menjawab tantangan eksistensi karang taruna (kartar) dari Jatim sampai desa /kelurahan.
“Kami selaras dengan AD/ART fokus kami mengokohkan jejaring sampai kartar desa/kelurahan di Jawa Timur,” ujar Agus seperti dikutip Jatimtimes.com, Selasa.
Ia berharap, dengan program tersebut anak muda bisa mengaktualisasikan kegiatan utamanya di bidang ekonomi melalui Usaha Ekonomi Produktif (UEP). Agus menilai provinsi Jawa Timur mempunyai bonus demografi berupa anak muda usia produktif sebagai sumber kekuatan.
“Kita punya bonus, potensi SDM di Jatim, surplus demografi dan salah satu mensyaratkan pemuda tidak boleh menjadi beban. Sebaliknya anak muda bisa menjadi kekuatan dan ini harus berberdaya dari sisi ekonomi,” imbuhnya.
Temu Karya Daerah diikuti perwakilan karang taruna se-Jawa Timur. Gubernur Khofifah Indar Parawansa dan Ketua Umum Karang Taruna Nasional Didik Mukrianto beserta pengurus harian hadir dalam acara ini.
Sebagai ketua terpilih, Agus menyampaikan ucapan terima kasih atas dukungan kartar kabupaten/kota karena telah menyukseskan TKD dengan cara demokratis. Ia berharap kartar sebagai wadah anak muda bisa berperan mendorong Jatim bangkit dan mendukung pembangunan sumber daya manusia.
“Tentu tantangan yang harus kami jawab, kiranya kekurangan-kekurangan kartar akan kita perbaiki di masa mendatang, untuk berkolaborasi bersama sama menjadikan Jawa Timur bangkit ekonomi maupun pembangunan SDM,” pungkasnya. HK