
Amanat.news – Pemuda Muhammadiyah Jawa Timur memiliki ketua baru. Musyawarah Wilayah XVII Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Jawa Timur yang berlangsung di Banyuwangi, 15 – 16 Juli 2023, memilih M. Anang Nafi’uzzaki sebagai ketua PWPM Jatim periode 2022-2026.
Zakki, panggilan akrab M. Anang Nafi’uzzaki, melengkapi daftar panjang pimpinan di Muhammadiyah maupun organisasi otonomnya yang tidak meraih suara tertinggi namun menjadi ketua.
Hal ini karena baik di Muhammadiyah atau ortom, peserta Musyawarah tidak memilih ketua secara langsung. Namun memilih 13 nama tim formatur yang kemudian memiliki hak untuk memilih pimpinan.
Pemilihan tim formatur memakai sistem e-voting menggunakan 35 laptop. Ada 1.680 pemilih yang masing-masing mendapatkan token untuk memilih 13 formatur.
Melalui mekanisme pemilihan yang dipandu oleh Panitia Pemilihan (panlih) Musywil XVII PWPM Jatim, akhirnya terpilih 13 anggota formatur.
- Ali Zulkarnain: 1560 suara
- Aditama: 1290 suara
- Hamdan: 1169 suara
- Achmad Rosyidi: 1143 suara
- Ivan Dwi Febrian: 1064 suara
- Adit Hananta Utama: 1060 suara
- M. Anang Nafiu’zzaki: 1035 suara
- Wasis Prananto: 1007 suara
- Lukman Hakim: 907 suara
- Dede Nasrullah: 894 suara
- Abdullah As Syi Abul Huda: 860 suara
- M. Afwan Al Asgaf: 769 suara
- Amri Rahman: 768 suara
Formatur terpilih kemudian melakukan musyawarah untuk memilih ketua, sekretaris, dan bendahara Pimpinan Wilayah Pemuda Muhammadiyah Jawa Timur periode 2022-2026.
Zakki, Ketua Pimpinan Daerah Pemuda Muhammadiyah (PDPM) Kabupaten Lamongan yang dalam pemilihan formatur meraih suara nomor tujuh, terpilih sebagai ketua. Sementara untuk sekretaris dan bendahara, musyawarah formatur memilih Ali Zulkarnain dan Achmad Rosyidi. HK