Amanat.news – Partai Amanat Nasional bergerak cepat untuk membantu korban erupsi Gunung Semeru. Melalui DPD PAN dan PUAN Kabupaten Lumajang, sejumlah bantuan disalurkan langsung ke lokasi bencana, Minggu (5/12/2021).
“Begitu mendengar Semeru erupsi, kami langsung berkoordinasi untuk memberikan bantuan. Kami bergerak karena merasa prihatin dengan musibah yang menimpa saudara-saudara kita. Juga seizin Ketua PAN Lumajang,” kata Sekretaris DPD PAN Kabupaten Lumajang, Dudik Kurniadi.
Aktivis-aktivis PAN dan PUAN turun ke Desa Sumberwuluh, Kecamatan Candipuro, salah satu desa terparah terkena erupsi. Mereka membawa bantuan berupa kebutuhan makan, obat-obatan ringan, peralatan mandi, kebutuhan bayi dan anak, serta pakaian dalam.
“Barang-barang itu yang saat ini sangat dibutuhkan oleh saudara-saudara kita di Semeru. Kami akan terus mengumpulkan dan menyalurkan ke sana,” imbuh Ketua DPD PUAN Kabupaten Lumajang, Ari Susanti.
Ari menjelaskan, seluruh bantuan yang datang dikumpulkan di kantor sekretariat PAN Lumajang. Kemudian disalurkan ke rumah salah satu kader PAN di Desa Candipuro yang menjadi posko sementara.
“PAN Lumajang juga membuka open donasi untuk korban Semeru. Untuk para dermawan bisa berkirim ke Rekening DPD PAN Kabupaten Lumajang, Bank Jatim 0092335101,” jelas Ari. HK